728x90 AdSpace

Latest News
Sabtu, 28 Februari 2015

Tak Hanya Serobot Masjid, Jamaah Shalat Jum'at Dipukul



Jakarta - Sejarah awal mula sehingga terjadi kerusuhan, dimulai dua atau satu tahun silam. Tanpa diketahui siapa yang melakukan, papan nama dan logo Muhammadiyah yang terpampang di depan masjid dicoret cat hitam. Selain itu, tanpa diketahui pelakunya, terpasang spanduk berbunyi 'Masjid Muhammadiyah tersebut adalah milik Allah'.
 
Menurut informasi dari PCM Cengkareng puncaknya terjadi kemarin siang saat shalat jumat, sekelompok orang dengan mengerahkan massa merebut aset milik Muhammadiyah.

Salah satu siasatnya dengan menggelar Mauludan Akbar. Akibatnya, pada saat shalat Jumat (27/2) terjadi penyerangan di dalam masjid oleh sekelompok orang berbaju hitam hitam yang menyebabkan pengurus Muhammadiyah terluka. Bahkan, pengerahan massa ke masjid menyebabkan terjadinya kerusuhan.

Ini kutipan keterangan PCM Cengkareng yang dikutip dari laman SangPencerah :

"Keadaan gawat sebelum shalat dimulai, saat protokol dari takmir naik mimbar untuk mengumumkan calon Khatib dan laporan keuangan (H. Yahman), dia ditarik orang-orang yang sudah dipersiapkan oleh mereka mau dipukul, lalu pemuda kita (Maulana) mau mengamankan langsung dikeroyok oleh orang-orang mereka (berpakaian sapari hitam). Keadaan semakin kacau saat itu karena pemuda melawan tapi ditarik oleh orang itu. Melihat keadaan begitu kita tidak berani bongkar plang. Khatib yang naik hari ini, direbut oleh Khatib pihak mereka. Setelah protokol kita ditarik keluar, lalu protokol dari pihak mereka yang naik dan selanjutnya naik pula khatib yang dari pihak mereka. "

Aksi premanisme di dalam masjid sungguh memprihatinkan dan kader muhammadiyah mendesak insiden ini diproses secara hukum. [red/sp]
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Tak Hanya Serobot Masjid, Jamaah Shalat Jum'at Dipukul Rating: 5 Reviewed By: Admin 1 TablighMu